Jumat, 03 Februari 2012

13 (Tiga Belas) Baris

Laki-laki artinya mempunyai keberanian. Mempunyai martabat. Itu artinya percaya pada kemanusiaan. Itu artinya mencintai tanpa mengizinkan cinta itu menjadi jangkar. Itu artinya berjuang untuk menang. (Alexandros Panagoulis)

Mesti selalu mabuk. Terang sudah, itulah masalah satu-satunya. Agar tidak merasakan beban ngeri Sang Waktu yang meremukkan bahu serta merundukkan tubuhmu ke bumi, mestilah kau bermabuk-mabuk terus-terusan. Tetapi dengan apa? Dengan anggur, dengan puisi, dengan kebajikan, sesuka hatimu. Tetapi mabuklah! (Kahlil Gibran)


Cinta tak memberikan apa-apa kecuali keseluruhan dirinya, utuh-penuh. Pun tidak mengambil apa-apa, kecuali dari dirinya sendiri. (Kahlil Gibran)

13 (Tiga Belas) Baris

GAWE KUTA BALUWARTI BATA KALAWAN KAWIS - membangun kota dan pertahanannya dari bata dan batu karang - (Babad Banten, pupuh XXII)

Cukup tanah merah, batu nisan, dan kendi berisi air saja, itulah rumahku, peristirahatan abadi! (Heri H Harris)

"Manusia hanya bisa berencana, tapi Tuhan jualah yang menentukan," (pepatah lama)

Pabila cinta memanggilmu, ikutilah dia, Walau jalannya terjal berliku-liku. Dan pabila sayapnya merangkummu, pasrahlah, serta menyerah, walau pedang yang tersembunyi di sela, sayap itu melukaimu.. (Kahlil Gibran)

"Kalau aku berdiri di gunung kesunyian jiwaku,mendengar suara zaman, cemas rasaku mendengar bunyi yang palsu dan kecapi batinku putus, karena hanya bisa mengeluarkan lagu yang merdu, lagu angin pegunungan, lagu ombak di pantai danau tanah airku. Oh, tanah tumpah darahku, banyak suara yang keluar dari lembabmu sekarang, Yang tidak kukenal, tidak kukenal, tidak dapat ditiru. (Sanusi Pane)

Orang yang tidak pernah merasa kecewa adalah orang yang tidak mempunyai cita-cita. (Pope)

duka adalah luka, luka karena ujung pisau, tapi aku enggan mengobati, karena duka lain bakal datang (Heri H Haris)

tujuh belas lilin kehidupan selamat tinggal, O masa kecil baru kemarin rasanya mimpi tapi kini telah. berakhir sejahtera, sejahtera, sejahtera melati mulai kuncup dan bermekaran :selamat datang! (Heri H Harris)

Orang yang terus-menerus mencari kebahagiaan tak akan pernah menemukannya. Sebab, kebahagiaan itu diciptakan, bukan ditemukan. (pepatah lama)

hidup hanya untuk sebuah kenangan sadel motor, dehu jalan, dan kecup perempuan ya, hidup adalah kenangan! (Heri H Harris)
Back To Top